Apa Fungsi Tembolok Bagi Hewan Seperti Ayam?

Apakah Anda pernah melihat tembolok? Ya, tembolok merupakan salah satu elemen dari saluran pencernaan yang bisa Anda temui pada unggas, seperti ayam dan burung. Tembolok berada di sisi bawah tenggorokan yang memiliki fungsi untuk menampung makanan sebelum meneruskannya pada saluran pencernaan berikutnya. 

Sehingga, proses pencernaan binatang unggas diawali dari mulut, tenggorokan, tembolok, lambung kelenjar, pengunyah lalu berlanjut usus dan kloaka. Di lambung pengunyah ada semacam kerikil yang berfungsi untuk menghancurkan makanan. 

Dikutip dari Jurnal Universitas Diponegoro tahun 2017, elemen dari saluran pencernaan ini mempunyai dinding yang kuat dan elastis sehingga sanggup untuk menampung makanan dengan jumlah yang besar. Jika dilihat secara anatominya, unggas memiliki sistem pencernaan yang tidak sama dengan hewan mamalia pada umumnya. 

Perbedaan tersebut ada di kepemilikan gigi mamalia yang berfungsi untuk mengunyah makanan, berbeda dengan unggas yang tidak mempunyai gigi. Sehingga fungsi tembolok yang ada di dalam tubuhnya tidak hanya menjadi organ pencernaan saja tetapi juga bisa digunakan untuk melunakkan makanan. 

Fungsi Tembolok untuk Ayam 

Dikutip dari channel Dinas Peternakan Pemerintah Kab. Lebak, dinding tembolok pada unggas memiliki kelenjar mukosa yang dapat menghasilkan getah sehingga mampu untuk melunakkan makanan. Sebab, unggas tidak mempunyai gigi yang berfungsi untuk mengunyah makanan dan adanya tembolok tersebut menjadi tahap awal untuk membantu unggas melunakkan makanannya. 

Selain itu, tembolok juga berfungsi untuk menampung makanan. Saat ayam memakan dengan jumlah yang banyak, maka makanan itu akan ditampung di tembolok lalu diteruskan ke proventrikulus. Hal itu sebab ayam mempunyai ampela atau lambung yang tidak begitu besar. 

Sehingga, guna membantu sistem pencernaan pada lambung, sisa makanan yang ia makan akan ditampung pada tembolok untuk sementara waktu. Tembolok sendiri memiliki bentuk yang mirip dengan kantung, tidak hanya bisa Anda temukan pada burung atau ayam saja, tetapi Anda bisa temukan pada hewan lain seperti bebek dan angsa. 

Tentunya selama ini Anda berpikir jika bebek dan angsa memiliki gigi, bukan? Setelah membaca artikel ini, Anda menjadi tahu jika bebek dan angsa tidak mempunyai gigi sama seperti burung dan ayam. 

Apa Fungsi Tembolok Bagi Hewan Seperti Ayam?

Tembolok Ayam Macet 

Setelah mengetahui fungsi dari tembolok ayam, selanjutnya Anda harus tahu jika tembolok ayam bisa macet, lho! Nah, banyak orang yang tidak mengetahui apa itu tembolok macet pada ayam. Oleh sebab itu, kami akan memberikan informasi penting ini untuk Anda yang ingin memelihara ayam agar bisa mengetahui gejala dan penyebab jika ayam Anda mengalami kondisi tersebut. 

Memang terlihat sepele, tetapi penyakit ini bisa membahayakan kesehatan ayam, bukan tidak mungkin juga ayam peliharaan Anda bisa mati karena penyakit yang dibiarkan. Untuk itu, Anda harus mengetahui gejala apa saja yang dialami ayam ketika temboloknya sedang macet. Berikut ini ada beberapa penyebab tembolok ayam macet yang perlu Anda ketahui. 

  1. Tidak sengaja ayam menelan benda yang sulit untuk dicerna seperti plastik, tali rafia dan karet. Sehingga saluran pencernaan terhalang dan mengakibatkan tembolok menjadi macet. 
  2. Adanya bakteri di saluran pencernaan yang mengakibatkan infeksi, sehingga pencernaan menjadi terhambat. Hal tersebutlah yang mengakibatkan makanan menumpuk pada tembolok ayam. 
  3. Kesalahan dalam memberi makan ayam, jika Anda memberi makan beras merah, gerabah dan sejenisnya, maka hal tersebut bisa mengakibatkan tembolok ayam macet atau makanan tidak turun sebagaimana mestinya. 
  4. Ayam memakan makanan yang memiliki tekstur keras seperti padi, jagung, beras merah dan pakan alternatif lainnya. 
  5. Mengganti makanan ayam yang lama dengan yang baru sehingga ayam tidak terbiasa, bahkan tidak cocok untuk memakan pakan tersebut. 

Ayam yang sedang mengalami tembolok macet ini biasanya ia tampak tidak bertenaga dan lesu, hal ini disebabkan oleh temboloknya yang sedang sakit sehingga ia tidak nafsu makan dan tidak ingin melakukan aktivitas apapun. Jika Anda tidak tahu cara untuk menyembuhkannya, maka segera lah bawa ayam peliharaan Anda ke dokter hewan untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut. 

Beberapa hal kecil tersebut tentunya bisa terjadi secara sengaja dan tidak disengaja oleh Anda. Oleh sebab itu, Anda perlu memperhatikan kesehatan ayam peliharaan dengan baik. Tentu saja Anda tidak ingin performa dari ayam menurun karena keadaan nya sedang kurang baik. 

Sesudah Anda mengetahui seluruh penyebab dari tembolok ayam yang macet. Ada baiknya hindari penyebab tersebut untuk menjaga kesehatan ayam, sebab jika hal tersebut dibiarkan saja, kemungkinan besar bisa menyebabkan kematian pada ayam Anda. 

Jangan lupa untuk menjaga kebersihan kandang dan pakan nya supaya tidak menjadi sarang kuman yang bisa mengganggu sistem pencernaan dan juga kesehatan pada ayam. Semoga ulasan di atas bisa membantu dan bermanfaat untuk Anda yang ingin memelihara ayam.